Sunday 16 October 2022

Jalan Sehat Golkar, Ribuan Kader dan Simpatisan Kuningkan Alun-Alun Kota Serang

 


SERANG  ( KONTAK BANTEN) – Ribuan kader dan simpatisan Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Serang memadati Alun-Alun Barat pada Minggu (16/10/2022). Mereka berpartisipasi untuk mengikuti Jalan Sehat Ceria dalam rangka merayakan HUT Partai Golkar ke-58.

Berdasarkan pantauan di lapangan, acara dimulai pada pukul 07.10 WIB. Kegiatan itu juga sekaligus menjadi ajang untuk mendeklarasikan Airlangga Hartanto sebagai Calon Presiden RI, Airin Rachmi Diany sebagai Calon Gubernur Banten dan Ratu Ria Maryana sebagai Calon Walikota Serang pilihan Partai Golkar.

Hadir dalam kegiatan itu, Ketua DPD Partai Golkar Kota Serang Ratu Ria Maryana, Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Banten Bahrul Ulum, Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Kota Serang Tubagus Haerul Jaman dan seluruh anggota dewan dari Golkar Kota Serang baik di tingkat kota maupun provinsi.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Serang, Ratu Ria Maryana, mengatakan bahwa berdasarkan data pendaftaran peserta Jalan Sehat Ceria telah diikuti hampir 6.000 kader dan simpatisan.

“Ini merupakan kegiatan yang serentak dilakukan oleh Partai Golkar se-Indonesia. Tadi dalam pembukaan dan pelepasan pun dilakukan serentak oleh Ketum kami, pak Airlangga Hartanto,” ujarnya di sela-sela kegiatan, Minggu (16/10/2022).

Ribuan kader dan simpatisan tersebut diakui oleh Ria, memiliki visi yang sama yakni untuk memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024 mendatang, termasuk Airlangga sebagai Presiden.

“Kami DPD Partai Golkar Kota Serang sangat mendukung sekali pak Airlangga untuk mencalonkan diri menjadi Calon Presiden pada Pemilu 2024 nanti. Makanya kami lakukan HUT ini sekaligus deklarasi dari kami,” katanya.

Ria mengatakan, DPD Partai Golkar Kota Serang sudah dari awal mensosialisasikan Airlangga Hartanto sebagai calon Presiden yang diusung oleh Partai Golkar. “Sosialisasi kami lakukan secara massif. Setiap momen itu kami selalu membicarakan pak Airlangga Hartanto, meminta kepada masyarakat dukungan dan doanya agar pak Airlangga dapat menjadi Presiden ke depannya,” terangnya

Ditanya terkait dengan dukungan kader dan simpatisan yang mendorong dirinya menjadi Calon Walikota Serang, Ria menuturkan bahwa hal itu akan diputuskan pada Rakerda dan atas putusan dari DPP Partai Golkar termasuk, siapa yang akan menjadi pendampingnya dalam Pemilihan Walikota (Pilwalkot) nanti.

“Saya hanya minta doanya dari masyarakat Kota Serang, agar dapat memberikan dukungan. Untuk koalisi juga masih jauh ya, masih belum. Karena masih penjajakan juga, jadi masih belum bisa menyampaikan,” ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Bahrul Ulum menyampaikan bahwa keputusan Partai Golkar untuk mengusung Airlangga Hartanto sebagai calon Presiden merupakan keputusan yang mutlak.

“Ini merupakan hasil dari Rapimnas, dan ini merupakan putusan dari DPP Partai Golkar, sehingga menjadi instruksi bagi DPD tingkat provinsi maupun kabupaten/kota untuk melaksanakan apa yang telah diputuskan,” ujarnya.

Ia menyebutkan saat ini yang menjadi tugas dari DPD Partai Golkar, baik itu tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, untuk dapat meningkatkan popularitas dan elektabilitas dari Airlangga. Salah satunya dengan pelaksanaan Jalan Sehat Ceria ini.

“Agar dalam proses pencalonan pak Airlangga sebagai Capres dari Partai Golkar ini bisa dilakukan penguatan-penguatan se-Provinsi Banten. Termasuk hari ini, bisa dilihat bahwa hari ini tidak ada foto lain selain foto pak Airlangga dari nasionalnya. Ini merupakan bentuk keseriusan kami mendukung pak Airlangga,” ucapnya.

Ketua DPRD Kabupaten Serang ini juga menyampaikan bahwa Provinsi Banten merupakan basis massa Partai Golkar terbesar. Sehingga menurutnya, Provinsi Banten dapat menjadi basis suara bagi Airlangga pada saat pencalonan nanti.

“Provinsi Banten memang merupakan lumbung suara dari Partai Golkar. Sehingga sudah pasti dapat menjadi lumbung suara bagi pak Airlangga. Sehingga tidak perlu berbicara kabupaten atau kota mana, tapi Banten adalah suara Airlangga,” tegasnya.

Sementara terkait dengan Kota Serang, Bahrul Ulum mengatakan bahwa Partai Golkar akan berusaha semaksimal mungkin untuk dapat merebut kembali Kota Serang ke pangkuan partai berlambang beringin itu. Menurutnya, kekalahan di Pilwalkot sebelumnya, dapat menjadi pembelajaran berharga dalam Pilwalkot nanti.

“Tentunya kami dari Partai Golkar akan melakukan evaluasi Pilwalkot. Lalu kekalahan kemarin akan menjadi penyemangat Partai Golkar untuk mengambil alih kembali kekuasaan. Karena kekuasaan merupakan jembatan untuk bisa menyejahterakan masyarakat Kota Serang,” pungkasnya.
Share:

0 comments:

Post a Comment

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

DPRD BENGKULU

DPRD BENGKULU

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

PERKIM KOTA CILEGON

PERKIM KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

Sekretariat DPRD Tangerang

Sekretariat DPRD Tangerang

DPRD KOTA SERANG

DPRD KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

BAPENDA PROVINSI BANTEN

BAPENDA PROVINSI BANTEN

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

PERTAMINA 2024

PERTAMINA 2024

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

SELAMAT HUT KORPRI 2023

SELAMAT HUT KORPRI 2023

KONTAK MEDIA GROUP

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BAPENDA PROVINSI BANTEN HARI PERS 2024

PEMERINTAH BANYUWANGI

PEMERINTAH BANYUWANGI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

INFO CPNS DAN PPPK 2023 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

RESOLUSI TAHUN 2024

RESOLUSI TAHUN 2024

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

PEMERINTAH SUBANG JABAR

PEMERINTAH SUBANG JABAR

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TENGAH

PEMERINTAH JAWA TENGAH

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

HUT RI KE 78 2023

HUT RI KE 78 2023

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support