SERANG, (KB).- Sungai Cikalumpang di Kecamatan
Padarincang, kembali meluap Senin (31/12/2018) sekitar pukul 15.30 WIB.
Akibatnya puluhan rumah di 4 RT Kampung Sukamaju, Desa Citasuk terendam
banjir.
Babinsa 0213/Padarincang Serda Deni Rahmatullah mengatakan, banjir
tersebut terjadi akibat adanya luapan Sungai Cikalumpang. “Akibat curah
hujan cukup deras, sehingga sungai Cikalumpang meluap,” ujarnya kepada
Kabar Banten.

Deni menuturkan, akibat banjir tersebut 4 RT di Kampung Sukamaju,
Desa Citasuk terendam. “Ketinggian air mencapai 40-70 centimeter. Kami
sudah melaporkan kejadian tersebut kepada instansi terkait,” katanya.
Ia pun mengaku sudah memberikan imbauan kepada warga sekitar agar
mencari tempat yang lebih aman. “Kita sudah mencoba melakukan evakuasi
ke SDN Sukamaju,” ucapnya.

Untuk sementara pihaknya pun masih menunggu bantuan perahu karet dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang. “Belum termonitor (jumlah yang sakit) karena nunggu perahu karet dari BPBD,” ucapnya







0 comments:
Post a Comment