![]() |
Pelantikan pasangan Arief R Wismansyah - Sachrudin sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang periode 2018 - 2023
|
TANGERANG-Pasangan Arief R Wismansyah - Sachrudin resmi dilantik sebagai Wali
Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang periode 2018 - 2023. Warga Kota
Tangerang pun memiliki pemimpin baru, namun wajah lama.
Pasangan tersebut dilantik Gubernur Banten Wahidin Halim di Kawasan
Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B), Jalan Syekh Nawawi Al-Bantani,
Kota Serang, Rabu (26/12/2018).
Pelantikan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat baik di lingkungan
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten maupun Pemerintah Kota Tangerang
serta tamu undangan lainnya.
Dengan resminya Arief R Wismansyah sebagai Wali Kota dan Sachrudin
sebagai Wakil Wali Kota Tangerang periode 2018 - 2023, warga Kota
Tangerang pun memiliki pemimpin baru, namun wajahnya lama.
Sebab pasangan tersebut merupakan pertahana yang telah menjabat
sebagai kepala daerah periode 2013-2018. Seperti diketahui pula,
pasangan tersebut merupakan calon tunggal dalam Pilkada Kota Tangerang
2018 yang terpilih dengan perolehan suara 609.428 suara atau 84,7 persen
0 comments:
Post a Comment