LEBAK ( KONTAK BANTEN) Pj. Bupati Lebak Iwan Kurniawan didampingi Sekretaris Daerah, Para Asisten dan Kepala Dinas Kabupaten Lebak melepas peserta pawai Tarhib Ramadhan 1445 H tahun 2024 bertempat di Tribun Alun-Alun Kota Rangkasbitung pada Jum’at (08/03/2024). Pawai Tarhib Ramadhan diikuti siswa siswi dari tingkat TK, SD, SMP, SMA, Pondok Pesantren, dan Mahasiswa.
Dalam Sambutannya Pj Bupati Lebak menyampaikan Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat dengan berbagai kelebihan dan keutamaan yang besar, karena merupakan bulan pengampunan dan bulan berkah bagi umat islam. Disamping itu, merupakan perwujudan rasa solidaritas kepada umat dan rasa ukhuwah yang berdasarkan iman kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Selain itu bulan suci Ramadhan merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas iman, memperkuat ketakwaan, menimbulkan rasa cinta kepada keadilan dan persamaan derajat umat manusia, memperbanyak amalan, serta mempererat hubungan kasih sayang dengan sesama umat muslim dan umat manusia. Itulah sebabnya, bulan suci Ramadhan tidak sekedar sebagai ritual keagamaan saja, tetapi merupakan media untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT. sambung Iwan
Selanjutnya Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lebak dibulan suci Ramadhan ini kiranya dapat menciptakan kemanan, ketertiban, dan membangun sifat toleransi guna kekhusuan dan kenyamanan selama melaksanakan ibadah pada bulan suci Ramadhan.
Adapun rute yang dilalui yaitu Alun-alun Rangkasbitung, lalu menuju jalan Multatuli, kemudian ke jalan Patih Derus, lalu ke jalan Rt. Hardiwinangun, jalan Rm. Nataatmaja dan kembali ke Alun-alun Rangkasbitung. (**)
0 comments:
Post a Comment