Friday, 19 April 2024

KSAL Halalbihalal dengan Prajurit di Mabesaldi Hari Pertama Kerja

 

Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali memimpin halalbihalal dengan jajaran pejabat utama TNI AL, prajurit dan PNS TNI AL di Markas Besar TNI AL (Mabesal), Cilangkap, Jakarta, Selasa (16/4/2024).

 “Saya berharap semangat kebersamaan ini terus terjaga sehingga mampu meningkatkan kinerja organisasi. Selain itu, kita juga harus selalu meningkatkan sinergisitas dengan komponen bangsa lainnya dalam melaksanakan pengabdian untuk bangsa dan negara."

Jakarta -- Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali menggelar halalbihalal bersama pejabat, prajurit, dan PNS TNI AL di Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta, pada hari pertama kerja selepas cuti lebaran, Selasa.

Dalam acara itu, perwakilan dari tiap satuan kerja (satker) di Mabesal bersalaman dengan Laksamana Ali dan pejabat utama TNI Angkatan Laut.

Ali berharap halalbihalal itu dapat memperkuat semangat kebersamaan di lingkungan TNI AL sehingga dapat meningkatkan kinerja organisasi ke depan.

"Saya berharap semangat kebersamaan ini terus terjaga sehingga mampu meningkatkan kinerja organisasi. Selain itu, kita juga harus selalu meningkatkan sinergisitas dengan komponen bangsa lainnya dalam melaksanakan pengabdian untuk bangsa dan negara," kata KSAL ke jajaran prajuritnya saat acara.

Ali lanjut mengingatkan kepada jajaran prajurit TNI AL untuk kembali bekerja dengan penuh dedikasi terutama untuk mewujudkan TNI AL yang semakin profesional dan tangguh.

"Fitrah kita sebagai insan Jalasena atau prajurit laut adalah memberikan pengabdian terbaik kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, kita harus mendedikasikan waktu, tenaga, dan pikiran guna mewujudkan TNI Angkatan Laut yang profesional, modern, dan tangguh," kata KSAL.

Dia melanjutkan Idul Fitri yang pada minggu lalu (10/4) dirayakan oleh umat Islam dunia, termasuk di Indonesia, juga menjadi momentum untuk memaknai ungkapan kembali menjadi suci.

"Barometer kegembiraan kita yang paling utama, yaitu kesuksesan memperoleh predikat hamba yang bertakwa dan senantiasa bersyukur sehingga ketika manusia mampu kembali kepada fitrahnya maka akan kembali pada kemuliaannya," kata Laksamana Ali.

Dalam acara itu, beberapa pejabat utama TNI AL turut hadir termasuk di antaranya Wakil Kepala Staf TNI AL (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma.

Libur lebaran untuk memperingati Idul Fitri 1445 Hijriah berakhir pada Senin (15/4) sehingga seluruh pegawai kementerian/lembaga, dan markas-markas TNI kembali bekerja pada Selasa.

Namun sebetulnya, tak semua prajurit mendapatkan jatah cuti lebaran, karena beberapa dari mereka tetap bertugas selama libur Idul Fitri. TNI Angkatan Laut, misalnya, selama libur lebaran tetap mengerahkan prajurit dan armada untuk kegiatan rutin patroli, membantu perjalanan pemudik, dan menjaga perbatasan RI di perairan-perairan terluar.

Untuk membantu pemudik, TNI AL pada libur lebaran tahun ini mengerahkan KRI Banda Aceh-593 untuk mengangkut pemudik ke kampung halaman dan kembali ke Jakarta. KRI Banda Aceh merampungkan tugasnya pada Senin (15/4), mengangkut 1.000 lebih pemudik ke kampung halaman di Semarang, Jawa Tengah, dan Surabaya, Jawa Timur, untuk kemudian kembali lagi ke Jakarta.

KSAL menjelaskan TNI AL berinisiatif membuat program mudik gratis menumpang kapal perang karena ingin membantu pemerintah menurunkan risiko kecelakaan lalu lintas yang korbannya sering kali pemudik dengan sepeda motor. "Kalau mereka mengendarai motor dari Jakarta-Surabaya kan tentu bahayanya cukup banyak. Tetapi, kalau di sini, di atas kapal, mereka bisa istirahat," kata Ali.
Share:

0 comments:

Post a Comment

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

SEGENAP CREW WWW.KONTAKBANTEN.CO.ID IDUL FITRI

SEGENAP CREW WWW.KONTAKBANTEN.CO.ID IDUL FITRI

DINAS PENDIKAN BANTEN SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL

DINAS PENDIKAN BANTEN SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL

MOHON MAAF LAHIR BATIN IDUL FITRI 1446 H

MOHON MAAF LAHIR BATIN IDUL FITRI 1446 H

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

IDUL FITRI 1446 H

IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support