PANDEGLANG ( KONTAK BANTEN) Sebanyak 11 orang mahasiswa -mahasiswi dari Fakultas Kesehatan Masyarakat UI Laksanakan program pengabdian ke masyarakat Desa Caringin Kecamatan Labuan kabupaten Pandeglang Banten, berdasarkan pantauan pada minggu (4/8/2024).
Adapun grand opening atau pembukaan program pengabdian masyarakat itu berlangsung di aula kantor Desa Caringin.
Disitu telihat kepala Desa (Kades)Caringin, perangkat Desa,perwakilan RT, RW, Destana , Kader, karang taruna, perwakilan para nelayan dan tentunya para mahasiswa yang sedang melaksanakan program pengabdian masyarakat juga dosen pembimbing dan dari Direktorat kemahasiswaan Universitas Indonesia (UI, red).
Dalam sambutannya, Kades Caringin bernama Ade M Sufi mengatakan, bahwa dia sangat berterima kasih kepada mahasiswa beserta perwakilan dari UI atas pengabdian kepada masyarakat Desa Caringin.
Dilanjutkan Ade, kepada warga yang hadir ditempat ini supaya bisa menularkan ilmu yang diberikan oleh mahasiswa kepada tetangga atau warga lainnya.
Maka dari itu, tambahnya, jika para narasumber atau mahasiswa sedang menerangkan terkait keselamatan(K3), harus didengar dengan seksama, supaya ilmu yang diberikan oleh mahasiswa dari UI bisa terserap dengan baik.
Berharap kedepannya program seperti ini atau lainnya bisa berlanjut, pungkasnya.
Sementara itu Dosen pembimbing (Dopem, red) Abdulkadir mengatakan, bahwa pengabdian mahasiswa dari Fakultas Kesehatan Masyarakat UI di Desa Caringin ini berlangsung sejak dari 26 juli hingga 8 agustus.
Dan hari ini(minggu, 4/8) adalah pembukaan program dari studi keselamatan dan kesehatan kerja (K3, red) dari Fakultas Kesehatan Masyarakat UI atau program PPK ORMAWA OHSC FKM UI 2024 di Desa Caringin.
Pada kesempatan ini pihaknya memberikan 40 buah life jacket atau baju pelampung, 40 unit kotak obat/P3K juga alat keselamatan lainnya, terangnya.
Berharap para mahasiswa ini bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat di Fakultas kepada para nelayan, ucapnya.
Besok (senin/5/8) akan ada pelatihan terkait K3 kepada nelayan termasuk praktek P3K atau kegawat kedaluratan, mudah -mudahan acara atau agenda seperti ini bisa berlanjut, pungkasnya.
Dalam grand opening atau pembukaan itu,ada penyerahan pelangkat kerjasama antara pihak Desa Caringin dengan pihak Ui, pemotongan tumpeng, penyerahan secara simbolis baju dan P3K, berlanjut dengan senam serta jalan sehat.
Di benner atau spanduk juga tertulis ‘Program Pendampingan Implementasi Aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan Kegawat Daruratan(Emergency)di Kampung Nelayan Desa Caringin Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang, Banten” PPK ORMAWA OHSC FKM UI 2924″K3 Terlaksana, Nelayan Sejahtera.
0 comments:
Post a Comment