LEBAK KONTAK BANTEN Ratusan peserta memadati Alun-alun Malingping, Kabupaten Lebak, Minggu (26/10), untuk mengikuti rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Kegiatan diisi dengan senam jantung sehat bersama, peluncuran koperasi IDI, serta berbagai kegiatan sosial lainnya.
Ketua IDI Cabang Lebak, Irfan Maulani, menjelaskan, HUT IDI tahun ini mengusung tema “75 Tahun IDI Berkarya Membangun Kesehatan Bangsa.”
Dalam momentum tersebut, IDI Lebak juga memperkenalkan tim Bantuan Hidup Dasar (BHD) yang siap diterjunkan untuk memberikan pertolongan medis darurat di lapangan.
“Ini merupakan bentuk kolaborasi IDI dengan pemerintah daerah, khususnya Dinas UKM dan Koperasi, pemerintah kecamatan, serta unsur Forkopimcam,” ujar Irfan.
Selain kegiatan senam, acara juga diramaikan oleh beragam stand yang menampilkan produk UMKM lokal, layanan pemeriksaan laboratorium, bakti sosial, dan penyuluhan kesehatan gratis yang melibatkan dokter-dokter dari IDI Lebak.
“Lewat kegiatan ini, kami ingin memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, terutama dalam hal edukasi dan pemeriksaan kesehatan dasar,” jelasnya.
Irfan menerangkan, pemilihan Alun-alun Malingping sebagai lokasi kegiatan bukan tanpa alasan. Pihaknya ingin memastikan kegiatan IDI tidak hanya berpusat di wilayah Rangkasbitung, melainkan juga menyentuh daerah selatan Lebak.
“Selama ini banyak kegiatan IDI terpusat di Rangkasbitung. Kami ingin pemerataan, karena anggota kami tersebar hingga wilayah selatan. Ini juga bentuk apresiasi untuk rekan-rekan dokter yang telah puluhan tahun mengabdi di daerah ini,” ujarnya.
Ia menambahkan, IDI ingin terus hadir dan dekat dengan masyarakat, baik di perkotaan maupun di pelosok.







0 comments:
Post a Comment