Monday, 15 March 2021

Pemerintah Akan Rekonstruksi Jembatan Bandar Ngalim Kediri

Kondisi Jembatan Bandar Ngalim, Kota Kediri, Jawa Timur. Jembatan ini rencananya akan direkonstruksi demi memperlancar arus lalu lintas.

 

Kediri - Pemerintah berencana merekonstruksi Jembatan Bandar Ngalim, Kota Kediri, Jawa Timur, yang merupakan jembatan penghubung utama dari barat dan timur Sungai Brantas, demi memperlancar arus lalu lintas.

"Telah kami rumuskan, nantinya Jembatan Bandar Ngalim ini akan kami perlebar dan dibuat menjadi empat lajur, dua jalur," kata Perwakilan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali Sigit Maladi di Kediri, Jatim, Senin.

Rencana rekonstruksi jembatan itu mendapatkan perhatian dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR)melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Timur-Bali Direktorat Jenderal Bina Marga.

Sigit,dalam acara pemaparan rencana pembangunan jembatan di ruang Joyoboyo Balai Kota Kediri tersebut, mengatakan dalam waktu dekat akan segera dilakukan rekonstruksi.

Ia juga mengatakan saat ini dirinya bersama tim yang terdiri atas beberapa konsultan seperti lingkungan dan konstruksi telah melakukan penyusunan perencanaan strategi rekonstruksi Jembatan Bandar Ngalim Kota Kediri tersebut.

"Nanti untuk bangunan atas, akan diganti dan kami bangun baru sedangkan untuk bangunan bawah masih kami kaji lagi apakah perlu ditambah kekuatan atau tidak," ujar dia.

Pihaknya menambahkan rekonstruksi jembatan tersebut juga diperkirakan membutuhkan waktu selama dua tahun operasional. Untuk saat ini, pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan pemeliharaan terhadap jembatan tersebut.

Ia juga meminta peran serta dinas terkait di Kota Kediri, untuk memberikan perhatian terkait dengan perizinan, pengamanan, dan pengalihan arus selama jalannya rekonstruksi tersebut.

Pelaksana Tugas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kota Kediri Edi Darmasto mengatakan Jembatan Bandar Ngalim Kediri atau yang biasa disebut dengan Jembatan Baru itu memang segera direkonstruksi. Hal tersebut dilakukan salah satunya usia jembatan ini sudah hampir setengah abad.

"Jembatan Bandar Ngalim ini dibangun pada tahun 1973, artinya jembatan tersebut saat ini sudah berusia 48 tahun," kata Edi.

Dirinya menegaskan hal tersebut perlu segera dilakukan pembenahan karena dinilai cukup rentan terjadi karat dan retakan pada konstruksi jembatan. Jika dibiarkan akan berbahaya bagi pengguna jalan.

"Hal ini tentu akan sangat membahayakan pengguna jalan, terutama bagi yang melintas di jembatan tersebut, apalagi Jembatan Bandar Ngalim Kediri ini merupakan jalur utama yang menghubungkan barat sungai dan timur sungai," kata Edi yang juga Kepala Bappeda Kota Kediri ini.

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Kediri Eko Lukmono mengatakan pihaknya juga akan mendata bangunan di sekitar sisi jembatan dan nantinya akan ditertibkan.

"Saat ini kami telah melakukan pendataan, ada kurang lebih 40 bangunan liar di sisi-sisi jembatan," kata Eko.

Dalam kegiatan itu, juga hadir jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Kediri yang meliputi Bappeda, Dinas Perhubungan, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Satpol PP, BPPKAD, DPUR, DLHKP, kecamatan serta kelurahan di wilayah Kota Kediri.


Share:

0 comments:

Post a Comment

Pimpinan Anggota Beserta Sekretariat DPRD Kabupaten Serang

Pimpinan Anggota Beserta Sekretariat DPRD Kabupaten Serang

HARI ANTI KORUPSI MEMBUAT MASYARAKAT MISKIN

HARI ANTI KORUPSI MEMBUAT MASYARAKAT MISKIN

Selamat Hari Pahlawan Biro Umum Provinsi Banten

Selamat Hari Pahlawan Biro Umum Provinsi Banten

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

SELAMAT HARI JADI KOTA TANGSEL

SELAMAT HARI JADI KOTA  TANGSEL

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

SELAMAT ULANG TAHUN KAB TANGERANG

SELAMAT ULANG TAHUN KAB TANGERANG

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

BERGERAK DAN BERGERAK

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support