KOTA SERANG KONTAK BANTEN Hujan deras yang mengguyur Kota Serang sejak, Minggu (11/1/2026) malam hingga Senin (12/1/2026), mengakibatkan sejumlah wilayah terendam banjir.
Seperti yang terjadi di Perumahan Grand Sutera, Kelurahan Panancangan, Kecamatan Cipocok Jaya, banjir juga menggenangi Lingkungan Magersari, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Serang, tepatnya di depan Rumah Tahanan (Rutan) Serang.
Berdasarkan data yang dihimpun di Perumahan Grand Sutera menunjukkan air berwarna keruh merendam jalan lingkungan dan masuk ke halaman rumah warga.
Ketinggian air bervariasi, mulai dari betis hingga mendekati lutut orang dewasa. Banjir di kawasan ini dilaporkan sudah terjadi sejak sehari sebelumnya dan belum sepenuhnya surut.
Untuk menghindari risiko keselamatan, sebagian warga memilih mengungsi ke masjid terdekat sambil menunggu air surut. Aktivitas warga pun terganggu, termasuk akses keluar masuk permukiman.
Pahruroji, warga Perumahan Grand Sutera, mengatakan banjir kali ini cukup mengkhawatirkan karena datang relatif cepat.
“Air naik sejak malam dan pagi sudah makin tinggi. Kami khawatir kalau hujan turun lagi, makanya sebagian warga memilih mengungsi ke masjid,” ujarnya, Senin (12/1/2026).
Sementara itu, kondisi serupa juga dirasakan warga Lingkungan Magersari, Kelurahan Kota Baru, tepat di depan Rutan Serang. Jalan utama tergenang air sehingga menyulitkan pengendara dan aktivitas warga sekitar.
Romi, salah satu warga Magersari yang terdampak banjir mengaku air sudah merendam jalan dan mendekati rumah warga.
“Kalau hujan deras, daerah sini memang cepat tergenang. Air susah surut karena saluran drainasenya tidak maksimal. Dan air kali Banten juga sering meluap kalau hujan deras. Saya berharap normalisasi rutin dijalankan,” ujarnya.
Ia berharap pemerintah daerah segera menangani secara serius, terutama normalisasi drainase dan sungai, agar banjir tidak terus berulang setiap musim hujan. Hingga berita ini diturunkan, warga masih waspada terhadap potensi banjir susulan mengingat cuaca ekstrem masih melanda wilayah Kota Serang.KOTA







0 comments:
Post a Comment