JAKARTA-Asus pada 23 April 2018 akan menghadirkan ponsel Asus ZenFone Max
Plus M1 untuk segmen menengah. Keungulan ponsel ini telah didukung
dengan prosesor dengan kinerja tinggi yaitu Qualcomm Snapdragon 636
Mobile Platform. Prosesoruntuk ponsel menengah ini diharapkan bakal
menjadi standar baru di kelasnya. Pasalnya Qualcomm Snapdragon 636
memiliki keunggulan yakni berkapasitas baterai tinggi, dengan harga yang
diklaim cukup kopetitif untuk segmen menengah atas (midhigh) yang
menjadi pasarnya.
Snapdragon 636, dirancang untuk memberikan peningkatan pada kinerja
perangkat, teknologi gaming, dan display yang lebih maju ketimbang 630
Mobile Platform, dengan penggunaan baterai lebih irit 40 persen.
Snapdragon 636 juga hadir untuk dukungan layar modern ultrawide FHD+
dan Assertive Display, yang mengoptimasikan visibilitas layar di segala
kondisi pencahayaan. Adanya Fitur Qualcomm TruPaletteTM dan Qualcomm
EcoPixTM yang terintegarsi dengan Adreno Visual Processing Subsystem
membaut layar menjadi jauh lebih baik.
“Prosesor merupakan salah satu faktor utama yang menentukan saat
calon pengguna memilih smartphone yang akan menjadi perangkat yang ia
gunakan sehari-hari,” sebut Country Marketing Manager, Asus Indonesia.
Galip Fu, Jumat (13/4). Keunggulan Snapdragon 636 selain hematbaterai
dan menawarkan kinerja jauh lebih tinggi dibanding seri mainstream
sebelumnya yaitu 625 Mobile Platform.
“Qualcomm Technologies bekerjasama erat dengan Asus berusaha memenuhi
kebutuhan dari pengguna akan perangkat dengan performa prima dengan
harga yang terjangkau,” ujar Country Director for Qualcomm Indonesia,
Shannedy Ong.
Shannedy menjelaskan, Snapdragon 636merupakan chipset terbaru andalan
Qualcomm yang diciptakan untuk melanjutkan popularitas Snapdragon 625
Mobile Platform. Prosesor ini mewarisi efisiensi energi yang ditawarkan
oleh pendahulunya tersebut, dengan peningkatan performa 40 persen, dan
10 persen peningkatan performa untuk gaming dan browsing ketimbang
Snapdragon 630. Bahkan jika dibandingkan dengan prosesor mainstream
terdahulu, yakni Snapdragon 625, peningkatan performa yang ditawarkan
oleh Snapdragon 636 sangat signifikan.
Performanya bisa mencapai 50 persen lebih tinggi dalam beberapa
skenario dan skor AnTuTu benchmark- nya meningkat hingga hampir dua kali
lipat.
“Dengan menggunakan prosesor terbaru Qualcomm tersebut, tak salah
kalau kami menyebutkan bahwa ASUS akan membuat sebuah standar baru,
untuk sebuah perangkat smartphone segmen mainstream,” tutup Galip
0 comments:
Post a Comment