JAKARTA – Politisi Partai Berkarya, Siti Hediati
Hariyadi atau Titiek Soeharto, turut mengantarkan Prabowo
Subianto-Sandiaga Uno ke KPU-RI untuk mendaftar sebagai pasangan capres
dan cawapres.
Sebagai mantan istri Prabowo, Titiek mengaku memberikan dukungannya
agar Prabowo dan Sandiaga bisa memenangi kontestasi Pilpres 2019.
“Partai Berkarya hadir di KPU ini untuk mendukung pasangan Pak
Prabowo Subianto dengan Pak Sandiaga Uno. Mudah-mudahan pasangan ini
bisa membawa Indonesia lebih baik lagi kedepan,” ujar Titiek di gedung
KPU, Jakarta Pusat, Jumat (10/8/2018).
Bahkan dia sebut Prabowo sempat mendatangi keluarga Cendana untuk
meminta dukungan dan Partai Berkarya bisa menjadi bagian koalisi
Gerindra.
“Sudah (komunikasi). Alhamdulillah tadi malam setelah deklarasi di
Kertanegara, beliau datang ke Cendana (rumah Titiek) dan mengajak kami
untuk bisa ikut dalam koalisi ini,” kata dia.
Titiek pun menegaskan Partai Berkarya siap memberikan dukungan penuh kepada Prabowo.
“Kami percaya bahwa pasangan ini akan bisa membawa Indonesia kedepan
lebih baik, kita sama-sama mengikuti jalan rencana daripada pasangan
ini, apa yang bisa kami kontribusi dari pasangan ini,” tandas dia.
0 comments:
Post a Comment