![]() |
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah memberikan alat pendeteksi kerusakan kendaraan injeksi kepada pelaku usaha bengkel di Hotel Mambruk, Kecamatan Anyar, Rabu (11/9). |
SERANG – Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag)
Kabupaten Serang melatih 100 pelaku usaha bengkel kendaraan roda dua di
Hotel Mambruk, Kecamatan Anyar, Kamis (12/9). Pelaku usaha bengkel
tersebut merupakan masyarakat yang terkena dampak tsunami Selat Sunda
pada Desember 2018.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, pelatihan sengaja
dilakukan di kawasan wisata Anyar untuk memulihkan kawasan wisata
tersebut. Selain memberdayakan masyarakat sekitarnya.
“Jadi pelatihan ini diikuti oleh masyarakat yang sudah punya usaha
bengkel motor, jadi kita ingin kembangkan mereka dari usaha mikro ke
usaha kecil hingga usaha menengah,” katanya.
Tatu mengatakan, pada pelatihan tersebut para peserta juga diberikan
bantuan alat pendeteksi kerusakan mesin motor injeksi. Pihaknya berharap
pelaku usaha mikro di kawasan wisata dapat berkembang seiring dengan
perkembangan pariwisata di Kabupaten Serang.
0 comments:
Post a Comment