SERANG-Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin (SMH) Banten punya rektor baru.
Prof.
Dr. H. Wawan Wahyuddin hari ini (28/7/2021) dilantik oleh Menteri Agama
Yaqut Cholil Qoumas sebagai rektor periode 2021-2025 menggantikan
rektor sebelumnya Prof. Dr. H. Fauzul Iman, MA yang habis masa
jabatannya per tanggal 28 Juli 2021.
Prof Wawan terpilih dari tiga nama yang diajukan ke pusat. Selain nama Prof Wawan, ada dua calon lain yaitu Prof Dr Ilzamudin Mamur dan Prof Dr H Encep Syarifudin.
Prof Wawan dikenal sebagai akademisi yang sangat produktif. Tulisannya tersebar di berbagai media di Banten.
Selain
itu, Prof Wawan juga sudah menerbitkan beberpa buku. Salah satu bukunya
dilaunching dan dibedah oleh Ketua MPR saat itu Zulkifli Hasan dan
Ketua Komisi VIII Yandri Susanto di Jakarta.
Selamat bertugas pak Prof.
0 comments:
Post a Comment