Thursday 26 January 2023

Kolaborasi Kementerian PANRB dan ESQ dalam Survei Budaya Raih Rekor MURI

 


JAKARTA ( KONTAK BANTEN)  Kolaborasi ESQ/Accelerated Culture Transformation (ACT) International dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) atas Survei Budaya Organisasi yang telah dilakukan. Rekor tersebut diberikan dalam kategori jumlah lembaga terbanyak yang mengikuti survei (592 instansi) dan jumlah responden terbanyak, yakni 923.413 orang.

Piagam dan sertifikat diserahkan oleh perwakilan MURI kepada Founder ESQ/Accelerated Culture Transformation (ACT) Consulting International Ary Ginanjar Agustian pada acara penutupan ASN Culture Fest 2022 yang digelar oleh Kementerian PANRB, di Jakarta, Kamis (25/1/2023).

“Alhamdulillah atas segala kerendahan hati, berkat bantuan semua kementerian, lembaga, pemerintah pusat, dan daerah, ACT Consulting International dan KemenPANRB mendapatkan Rekor MURI atas Survei Budaya Organisasi dengan Peserta Survei dan Lembaga Terbanyak,” ucap Ary.

Kegiatan ASN Culture Fest 2022 sendiri merupakan rangkaian dari survei Indeks BerAKHLAK yang rampung pada akhir tahun 2022 tersebut. Hasilnya, indeks BerAKHLAK secara nasional mendapatkan nilai 60,9 persen atau kategori Cukup Sehat. Skor tertinggi adalah pada nilai Akuntabel yakni 74,1 persen. Sedangkan terendah adalah nilai Adaptif dengan skor 38,9 persen.

Ary mengungkapkan, pola pikir adaptif masih menjadi pekerjaan rumah bagi seluruh aparatur sipil negara (ASN). Transformasi ASN yang digaungkan ini tentu berdampak kepada pelayanan masyarakat yang semakin baik.

“Transformasi ujungnya adalah pelayanan ke masyarakat. Dimulai dari diri kita sendiri dulu. Kalau diri berubah, lingkungan berubah, maka pelayanan berubah,” pungkasnya.

ASN Culture Fest 2022 yang digelar sejak 13 Desember 2022 hingga 19 Januari 2023 lalu itu merupakan pameran virtual budaya kerja ASN sebagai wadah bagi instansi pemerintah untuk berbagi informasi terkait implementasi penguatan budaya kerja.

Pada kesempatan ini juga diberikan apresiasi untuk lembaga yang telah menjadi mitra terbaik atau ketegori “Best Pertners” yaitu: Kementerian Dalam Negeri, Badan Kepegawaian Negara, Lembaga Administrasi Negara, dan Polisi Aparatur Sipil Negara.

Sedangkan 7 peserta festival terbaik atau “Top 7 Exibitors” yaitu: Kementerian Kesehatan, Kementerian Pertanian, Badan Pusat Statistik, Badan Kependudukan Keluarga dan Berencana Nasional, Badan Standarisasi Nasional, Pemprov Jawa Timur, dan Pemerintah Kabupaten Sumedang.

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas dalam paparannya mengajak semua ASN untuk Bergerak untuk Reformasi Birokrasi Berdampak.

“Culture kita ubah. Digitalisasi bukan hanya dipidatokan tapi kita bergerak, berdampak, lincah,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Alex Denni mengatakan perjalanan membangun budaya ini perlu dirayakan sejenak, diberikan penghargaan kepada orang-orang yang melakukan inisiatif-inisiatif yang baik, sekaligus untuk memotivasi yang belum tergerak.

“Merayakan perjalanan sejenak inilah yang dinamakan Culture Festival. Kalau kita lihat budaya yang bertahan ratusan tahun, pasti ada perayaan yang mereka lakukan secara rutin,” ujarnya.

Karena itu menurut Alex, penguatan budaya kerja ini perlu dilakukan secara berkala.
Share:

0 comments:

Post a Comment

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

DPRD BENGKULU

DPRD BENGKULU

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

PERKIM KOTA CILEGON

PERKIM KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

Sekretariat DPRD Tangerang

Sekretariat DPRD Tangerang

DPRD KOTA SERANG

DPRD KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

BAPENDA PROVINSI BANTEN

BAPENDA PROVINSI BANTEN

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

PERTAMINA 2024

PERTAMINA 2024

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

SELAMAT HUT KORPRI 2023

SELAMAT HUT KORPRI 2023

KONTAK MEDIA GROUP

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BAPENDA PROVINSI BANTEN HARI PERS 2024

PEMERINTAH BANYUWANGI

PEMERINTAH BANYUWANGI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

INFO CPNS DAN PPPK 2023 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

RESOLUSI TAHUN 2024

RESOLUSI TAHUN 2024

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

PEMERINTAH SUBANG JABAR

PEMERINTAH SUBANG JABAR

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TENGAH

PEMERINTAH JAWA TENGAH

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

HUT RI KE 78 2023

HUT RI KE 78 2023

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support