Saturday, 18 October 2025

Instruksi Presiden Prabowo: Bantuan Tunai Ditambah, Penerima Lebih Banyak

 

 

JAKARTA KONTAK BANTEN - Menjelang satu tahun kinerja Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka, Pemerintah menebar stimulus ekonomi untuk rakyat. Presiden menginstruksikan agar Bantuan Langsung Tunai (BLT) ditambah, dan cakupan penerimanya diperluas hingga menjangkau sekitar 140 juta warga.

Instruksi Presiden itu diumumkan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, di Kantor Pos Indonesia, Cikini, Jakarta, Jumat (17/10/2025). Airlangga menerangkan, dalam stimulus ini, BLT akan diberikan kepada 35.046.783 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) selama tiga bulan: Oktober, November, dan Desember 2025.

 “Bapak Presiden meminta agar BLT ditambah. Ini di luar BLT reguler yang disalurkan Kemensos setiap bulan kepada 20,88 juta keluarga melalui Program Keluarga Harapan dan bantuan sembako,” ujar Airlangga.

 Dengan asumsi satu keluarga terdiri dari ayah, ibu, dan dua anak, program ini bisa menjangkau kurang lebih 140 juta orang di desil 1 sampai 4, berdasarkan Data Sosial Ekonomi Nasional. Bantuan akan disalurkan sebesar Rp 900 ribu per keluarga untuk tiga bulan, atau Rp 300 ribu per bulan.

 Penyalurannya dilakukan secara bertahap, mulai pekan depan. Sebanyak 18,3 juta penerima melalui bank-bank Himbara dan 17,2 juta lainnya lewat PT Pos Indonesia. “Ini juga siap untuk diberikan mulai hari Senin nanti,” jelas Airlangga.

 Paket stimulus kuartal IV-2025 ini menjadi stimulus keempat di masa pemerintahan Prabowo-Gibran, dengan total nilai Rp 46,2 triliun, hasil dari efisiensi dan realokasi anggaran.

 Tak hanya bantuan tunai, Presiden juga meluncurkan Program Magang Nasional Bergaji bagi fresh graduate alias lulusan baru perguruan tinggi. Program ini bertujuan memperluas kesempatan kerja dan memberi pengalaman langsung di dunia industri, BUMN, maupun lembaga pemerintah.

 rogram magang ini akan berjalan dalam dua gelombang. Gelombang pertama diikuti 20 ribu peserta yang mulai bekerja pada 20 Oktober 2025. Kemudian, gelombang kedua akan dibuka November dengan target tambahan 80 ribu peserta.

 

Hingga kini, 1.666 perusahaan sudah mendaftar dengan 26.181 lowongan magang dan 156.159 pelamar. Sejumlah perguruan tinggi seperti Universitas Indonesia (UI), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), dan Universitas Pancasila ikut terlibat dalam penyediaan peserta dan penyusunan kurikulum kerja.

 

Airlangga menegaskan, langkah ini adalah bentuk nyata perhatian Presiden terhadap kesejahteraan masyarakat dan penyerapan tenaga kerja muda.  Seluruh peserta akan mendapatkan uang saku bulanan yang besarannya disesuaikan dengan standar daerah masing-masing. Selain itu, pemerintah juga menanggung iuran Jaminan Kehilangan Kerja dan Jaminan Kematian (JKM) dalam BPJS Ketenagakerjaan.

 

“Itu tidak memotong uang saku yang diberikan oleh pemerintah,” ucap Airlangga.

 

Sambutan Rakyat

 

Stimulus tambahan ini disambut antusias masyarakat kecil. Denny, warga Raden Saleh, Cikini, yang bekerja sebagai pengemudi ojek online, menjadi salah satu penerima manfaat. Ia mengaku terharu saat menerima kabar mendapat BLT sebesar Rp 900 ribu.

 

Kebetulan bulan ini anak saya ulang tahun. Dia minta dibeliin sepatu futsal. Ulang tahunnya tanggal 22 Oktober. Rezekinya anak saya banget, nggak nyangka ada bantuan ini,” ucap Denny, dengan mata berbinar. Dia berencana menggunakan sisa uangnya untuk kebutuhan rumah tangga.

 

Denny lalu mengucapkan terima kasih dan menyampaikan doa dan harapan tulus bagi Prabowo yang berulang tahun. “Selamat hari lahir, Pak Prabowo. Semoga Allah selalu lindungi, beri kesehatan, dan Bapak bisa jalankan amanah rakyat sebaik-baiknya,” doanya, tulus.

 

Cerita lain datang dari Ainin, perempuan 65 tahun asal Cikini, Jakarta Pusat, yang kini hidup dengan keterbatasan fisik setelah menderita pembekuan darah di kaki. Ia dulu berjualan Soto Betawi, tapi terpaksa berhenti berdagang karena tak lagi bisa berjalan.

 

“Bahagia banget, ngebantu banget. Buat ongkos berobat juga,” ujar Ainin sambil menahan haru. Bantuan Rp 900 ribu itu rencananya akan digunakan untuk biaya berobat dan kebutuhan sehari-hari. “Mudah-mudahan bisa sembuh lagi, biar nggak jadi beban anak,” tuturnya.

 

Kisah Denny dan Ainin hanyalah dua contoh kecil dari jutaan penerima manfaat yang merasakan langsung dampak kebijakan Presiden Prabowo. Pemerintah berharap, tambahan BLT ini mampu menjaga daya beli masyarakat di tengah tekanan ekonomi global.

 

Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menilai, kebijakan BLT tambahan merupakan langkah cepat yang tepat. Namun, dia berpesan, agar kebijakan ini disertai sinkronisasi data penerima.

 

Data harus disesuaikan dengan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) agar tepat sasaran. Misalnya, ada 96 juta penerima PBI BPJS Kesehatan yang berarti masih tergolong tidak mampu. Mereka harus masuk daftar penerima,” ucap Bhima.

 

Dia menilai, masa penyaluran hingga Desember terlalu singkat. “Tekanan ekonomi belum reda, sebaiknya BLT diperpanjang sampai Maret 2026,” sarannya.

 

Terkait program Magang Bergaji, Bhima mengingatkan agar ada kepastian kelanjutan kerja bagi peserta. “Harus ada MoU dengan perusahaan, supaya peserta magang punya peluang diterima sebagai karyawan setelah program selesai,” pungkasnya.

Share:

0 comments:

Post a Comment

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

CREW KORAN KONTAK BANTEN

CREW KORAN KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

BERGERAK DAN BERGERAK

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support