JAKARTA-PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk, atau bank bjb
meraih penghargaan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bertepatan
dengan Hari Anti-Korupsi se-Dunia di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa
(12/12/2017).
Penghargaan diterima langsung Direktur Utama bank bjb Ahmad Irfan dan Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko bank bjb Agus Mulyana.
Ahmad Irfan mengatakan penghargaan tersebut selaras dengan
penandatanganan komitmen Program Pengendalian Gratifikasi dan perluasan
Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) antara KPK dan bank bjb pada 2011.
bank bjb memiliki komitmen selalu melaksanakan PPG dan LHKPN.Hal ini dibuktikan dengan penghargaan KPK kepada bank bjb setiap tahunnya, baik di bidang gratifikasi maupun LHKPN,” ujarnya.
Adapun penghargaan di bidang gratifikasi yakni sebagai BUMD yang
melaporkan gratifikasi menjadi milik negara dengan jumlah laporan
terbanyak pada 2012.
Selanjutnya, sebagai BUMD dengan total laporan gratifikasi terbanyak yang ditetapkan milik negara selama 2013.
![]() |
FOTO BERSAMA: Direktur Utama bank bjb Ahmad Irfan (kanan) dan Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko bank bjb Agus Mulyana (kiri) berfoto bersama usai menerima penghargaan. |
“Lalu, BUMD dengan Unit Pengendalian Gratifikasi (UPG) terbaik tahun 2014,” ujarnya
bank bjb kembali mendapatkan penghargaan dengan jumlah laporan gratifikasi terbanyak dan tepat waktu pada 2014. “Pada 2015 bank bjb pun kembali mendapatkan penghargaan UPG terbaik,” katanya.
Penghargaan berikutnya, sebagai BUMD dengan sistem pengendalian gratifikasi terbaik tahun 2016 dan 2017.
Di samping itu, di bidang LHKPN bank bjb mendapatkan
penghargaan perluasan wajib lapor dan kepatuhan pelaporan LHKPN untuk
kategori BUMD pada 2013. Selanjutnya, pengelolaan LHKPN terbaik BUMD
se-Jawa Barat pada 2016.
“Pada tahun yang sama kami pun mendapatkan penghargaan tingkat kepatuhan dan tingkat keaktifan pengelolaan LHKPN,” katanya.
Terakhir, bank bjb merupakan lembaga dengan tingkat kepatuhan LHKPN terbaik pada 2017.
Dengan diraihnya penghargaan itu, bank bjb akan konsisten dan berinovasi tetap melaksanakan program pengendalian gratifikasi dan LHKPN.
“Kondisi tersebut dapat terus memberikan nilai tambah bagi pemegang
saham dan kami menyadari pentingnya kedua program itu untuk menjaga
kepercayaan pemangku kepentingan,” katanya. (adv)
0 comments:
Post a Comment