JAKARTA – Usai debat perdana Capres 2019, ada
pemandangan menyejukkan. Dua pasangan calon presiden-wakil presiden
saling bersalaman di atas penggung, Kamis (17/1/2019) malam.
Pasangan nomor urut 01, Jokowi-Ma’ruf, mendatangi pasangan Prabowo-Sandi. Jokowi berpelukan dan cipika-cipiki dengan Prabowo.
Setelah itu, Jokowi bergeser untuk bersalaman dengan Sandi. Namun
sebelum berjabatan tangan, Sandi memberi sikap hormat ke Jokowi dengan
telapak tangan di depan dahi. Cawapres nomor urut 02 itu kemudian
bersalaman dan cipika-cipiki.
Usai Ma’ruf Amin bersalaman dengan Prabowo, Sandi kembali melakukan
gerakan sikap hormat ke cawapres yang juga disebut Pak Kyai itu. Kali
ini, ia mencium tangan Ma’ruf dan berkali-kali.
Moderator Ira Koesno kemudian mengingatkan bahwa acara belum ditutup. Kedua pasangan itu pun menyudahi saling bersalamannya.







0 comments:
Post a Comment