SERANG – Pemkot Serang
memastikan akan menata ulang Pasar Lama, Kecamatan Serang, Kota Serang.
Hal itu disampaikan Wakil Walikota Serang Subadri Usuludin usai blusukan
ke Pasar Lama dan Kawasan Banten Lama, Kota Serang, Senin (14/1/2019).
Mantan Ketua DPRD Kota Serang itupun
menyisir ke setiap sudut pasar. Tujuannya ingin menata ulang Pasar Lama
supaya lebih tertib dan lancar lalu lintasnya.
“Gang-gang harus diperbesar untuk akses
jalan, kemudian kembalikan fungsi akses jalan jangan ada yang berjualan
di sekitaran jalan,” ujarnya.
Ia berharap para PKL di trotoar Pasar Lama
bisa tertib berjualan di dalam pasar. Ke depan Pasar Lama akan ditata
sesuai dengan fungsinya kembali.
“Kan kita lihat bersama, pasar yang di
belakang ga ada yang pakai, semuanya (pedagang) lari ke depan sementara
pasarnya tak ada yang pakai, seperti di sini ini di trotoar tak ada lagi
nih yang pakai untuk berjualan, fungsi trotoar itu untuk pejalan kaki,”
ucapnya.
“Tapi kita tidak akan gegabah untuk
merelokasi, sementara tempat untuk relokasi belum siap, Insya Allah akan
kita perbaiki dulu,” ucapnya.







0 comments:
Post a Comment