Tuesday, 23 February 2021

Plh Bupati Serang evaluasi Program Bantuan Sosial (Bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

Rakoor evaluasi program BPNT Kabupaten Serang, di Aula KH. Syam’un, Setda Kabupaten Serang, Selasa(23/2/2021).

SERANG – Program Bantuan Sosial (Bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Kabupaten Serang dievaluasi oleh Plh Bupati Serang, Tubagus Entus Mahmud Sahiri.

Hal itu dikarenakan, Entus mengkhawatirkan kepada aparat Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Serang memanfaatkan program BPNT untuk kepentingan lain, dan tidak fokus memfasilitas para KPM atau keluarga penerima manfaat.

“Saya menekankan kepada seluruh aparat Pemda yang terlibat dalam fasilitasi program BPNT ini satu kepentingan yakni memfasilitasi KPM, tidak boleh ada kepentingan yang lain,” kata Entus usai rakoor di Aula KH. Syam’un, Setda Kabupaten Serang, Selasa(23/2/2021).

Pada kesempatan tersebut, Entus yang juga sebagai Ketua Tim Koordinasi (Timkoor) Program Bansos BPNT Kabupaten Serang mengintruksikan kepada Dinas Sosial (Dinsos) sebagai leading sektor BPNT program Pemerintah melalui Kementrian Sosial (Kemensos), diminta menyiapkan honor dari APBD diperuntukan kepada timkoor tingkat Kabupaten sampai tingkat desa. Karena ini tim berbicara kerja tentunya harus disiapkan honornya.  

“Dinsos siapkan honornya dari APBD, timkoor tidak boleh mengambil darimana-mana apalagi dari surplayer, haram itu. Jadi kerja timkoor harus dapat honor dari APBD, mulai teknisnya ada di dinsos,” jelasnya. 

Kemudian, Entus juga mengingatkan, kepada para camat dan kepala desa  meskipun tujuannya baik membawa misi kemasyarakatan. Tapi harus di ingat bahwa program BPNT merupakan program pusat yang wajib mengikuti aturan.

“Harus ingat ini program pusat yang ada juklak juknis (petunjuk pelaksana dan petunjuk teknis) dan pedomannya, kita semua harus mengacu itu. Maka, seluruh aparat pemda harus menyukseskan (program BPNT) tidak boleh ada kepentingan lain,” ujar Entus.

Sedangkan terkait rapat koordinasi yang dilaksanakan hari ini, Entus menerangkan, untuk mengevaluasi tahun sebelumnya jika yang bagus dilanjutkan, kurang bagus diperbaiki. 

Dalam evaluasi itu, kata dia, memang ada beberapa hal yang harus diperbaiki, pertama soal e-warung, pendamping, soal komoditi yang diperuntukan kepada masyarakat atau KPM dan soal data.

“Semua kita perbaiki. Tahun 2021 program BPNT ini harus lebih baik dari tahun 2020 lalu,”katanya.

Lanjut Entus, bagi semua yang terlibat harus mempunyai konsep untuk memperbaiki. 

“Bagi timkor aparat pemda satu hal yang harus diupayakan adalah bagaimana kepentingan KPM ini bisa difasilitasi dengan baik tepat waktu, tepat mutu, tepat jumlah semuanya bergerak di situ. Bahkan bagi OPD terkait meliputi Dinsos, Dinas Pertanian (Distan), Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) ini semua bergerak memfasilitasi hal tersebut,” terangnya.

Disamping itu, masih kata Entus, dalam memfasilitasi kebutuhan masyarakat KPM ada pihak lain yang terlibat yakni surplayer, Entus berharap bisa melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Dilapangan tidak boleh ada persaingan tidak sehat tapi persaingan sehat, karena misi sama memenuhi kebutuhan masyarakat dalam hal ini KPM yang jumlah 80 ribu lebih,” tegasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinsos Kabupaten Serang, Nanang Supriatna menambahkan, berdasarkan hasil rakor ada perbaikan-perbaikan supaya pelayanan program BPNT lebih bagus lagi dari tahun lalu dan tahun berikutnya. Pihaknya juga akan menginventarisir apa saja kendala di lapangan.

“Nah kita buat timkoor kabupaten nanti kebawahnya ada timkoor kecamatan, sehingga kontrol pa sekda selaku ketua timkor kabupaten bisa lebih mudah koordinasi kebawah karena ada timkor kecamatan sampai desa ke RT dan RW. Jadi dalam rapat membahas permasalahan baik surplayer, pendamping atau e-warung semua kita benahi. Untuk surplayer, pendamping, e-warung perlu juga di evaluasi apakah buka warung Cuma untuk kepentingan KPM,”jelasnya.

Nanang juga menjelaskan, jika dari 200 e-warung hanya beberapa saja nanti yang akan evaluasi. “Sampai pas kalau memang kurang pas pasti kita ganti (e-warung) itu arahan pak sekda,”tutup Nanang seraya mengakhiri wawancara. 

Diketahui, adapun untuk tahun 2021 ini sebanyak 61.273 KPM yang bakal menerima program BPNT di Kabupaten Serang. 

Sedangkan untuk nominalnya sebesar Rp200 ribu per KPM, meliputi untuk beras, ikan laut, telor, ayam buah-buahan dan sayuran. Akumulasi itu Rp 200 ribu.

Sementara yang Hadir pada rakor tersebut, Asisten Daerah (Asda) I Bidang Pemerintahan dan Pembangunan yang juga Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinsos, Nanang Supriatna, Inspektur Kabupaten Serang, Rahmat Jaya, Kepala Dinas Komunikasi Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosatik), Anas Dwi Satya Prasadya, Kepala Distan, Zaldi Dhuhana dan perwakilan dari unsur muspida.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

SELAMAT SUKSES PRESIDEN TERPILIH 2024-2029

SELAMAT SUKSES PRESIDEN TERPILIH 2024-2029

DPRD KOTA CILEGON HARI SANTRI 2024

DPRD KOTA CILEGON HARI SANTRI 2024

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

Minat Klik - PT Anugrah Cahaya PlaponPVC

SELAMAT HARI KORUPSI KORUPSI MERUSAK GENERASI

SELAMAT HARI KORUPSI KORUPSI MERUSAK GENERASI

Malu Ketika Korupsi Ciri Sebagai Manusia

Malu Ketika Korupsi Ciri Sebagai Manusia

SELAMAT HUT KORPRI Penegak Keadilan

SELAMAT HUT KORPRI Penegak Keadilan

SELAMAT HARI KORUPSI AKU MALU KORUPSI

SELAMAT HARI KORUPSI AKU MALU KORUPSI

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

INFO CPNS DAN PPPK 2023 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

RESOLUSI TAHUN 2024

RESOLUSI TAHUN 2024

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

SELAMAT PRESIDEN TERPILIH

SELAMAT PRESIDEN TERPILIH

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TENGAH

PEMERINTAH JAWA TENGAH

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support