Saturday, 1 March 2025

Maung Garuda Jadi Mobil Dinas Menteri

 


 JAKARTA KONTAK BANTEN  - Tak lama lagi, PT Pindad akan meluncurkan Maung Garuda. Kendaraan karya anak bangsa ini, nantinya akan digunakan jadi mobil dinas menteri. Tak hanya buat menteri, Maung Garuda akan dijual bebas untuk masyarakat sipil.

Kabar baik ini diumumkan Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin saat menyerahkan 700 unit kendaraan khusus Maung MV3 kepada TNI dan Polri. Hadir dalam acara tersebut Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Tonny Harjono, dan Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Muhammad Ali.

 Prosesi serah terima berlangsung di Lanud Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (1/3/2025). Menhan secara simbolis menyerahkan ranops ini kepada Panglima TNI dan Kapolri. Kemudian dilanjutkan dengan serah terima dari panglima TNI kepada tiga kepala staf. Yakni, KSAD, KSAL, dan KSAU.

 Menhan Sjafrie mengaku telah memesan total 4 ribu unit Maung MV3 kepada PT Pindad. “Penyerahannya kita atur bertahap, karena produksinya punya kapasitas tertentu,” kata Sjafrie. 

 Menurutnya, penyerahan 700 unit Maung MV3 ini merupakan hari bersejarah bagi Pemerintah, industri pertahanan, TNI dan Polri. Hal ini sekaligus menjadi tanda bahwa industri pertahanan nasional mampu mendukung kemampuan negara dalam menjaga stabilitas nasional. 

 Ia menegaskan, Maung MV3 ini nantinya akan digunakan secara terus menerus oleh personel hingga pelosok nusantara dan di seluruh tingkatan. “Mulai dari Panglima, Kapolri, KSAU, KSAL, KSAD sampai ke tingkat desa, Babinsa, Babinkamtibmas,” jelasnya. 

 Direktur Utama PT Pindad Sigit P. Santosa mengatakan, penyerahan Maung MV3 ini menjadi momen penting untuk menunjukkan kapabilitas, kemajuan serta dukungan untuk memperkuat pertahanan nasional. 

 “Keberhasilan dari proses desain, perancangan, hingga produksi massal Maung MV3 ini menunjukkan bahwa Pindad mampu menghadirkan solusi yang inovatif sesuai kebutuhan pertahanan nasional,” kata Sigit. 

 Selain itu, penggunaan produk dalam negeri menegaskan komitmen Pemerintah dalam memperkuat perekonomian nasional, sekaligus menciptakan lebih banyak lapangan kerja, khususnya di sektor industri pertahanan dan manufaktur. 

 Tidak hanya untuk TNI dan Polri, Pindad juga telah menyiapkan mobil dinas untuk para menteri Kabinet Merah Putih. Tak lama lagi, Maung Garuda akan segera di-launching untuk memulai produksinya. 

 "Sudah disiapkan mass production untuk yang Garuda version. Jadi versi Garuda sudah kita siapkan. Dalam waktu dekat, inilah kita segera launching," kata Sigit.

 Saat ini, lanjut Sigit, pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pemerintah mengenai total unit yang dibutuhkan. Tujuannya agar dapat dipastikan jumlah rantai pasokan yang diperlukan.

 Pasalnya, Pindad harus mengatur rantai pasok kebutuhan sesuai dengan jumlah produksi yang diperlukan. Namun, Sigit memastikan, hal itu tak akan menjadi masalah dalam proses produksi nantinya.

 "Karena kita just in time. Jadi kita tidak nyetok. Jadi hari ini berapa, rata-rata kita mungkin sekitar 15 per hari, tapi nanti pada saat kita sudah full speed 30, 40, 50 juga bisa. Kalau sudah just in time, tidak ada masalah," ungkapnya.

 Sigit juga berbicara tentang peluang pihaknya akan memproduksi mobil Maung Garuda untuk dijual ke pasar sipil. Saat ini, Pindad tengah mengurus sertifikat laik jalan dari Balai Pengujian Laik Jalan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPSJSKB) Kementerian Perhubungan.

 "Kita juga lagi proses sertifikasi sipil di Kemenhub. Doakan tidak ada masalah, kita tahap satu sudah, tidak ada masalah. Ini tahap mass production-nya harusnya tidak ada masalah," ungkap Sigit.

 Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Sosial dan Publik Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo mengatakan, nantinya masyarakat sipil bisa menikmati Maung MV3 setelah diproduksi an dijual secara umum.

 Pria yang akrab disapa Deddy Corbuzier ini terkesan dengan kendaraan produksi PT Pindad tersebut. Sebab memiliki ketangguhan yang cukup baik.

 Beberapa hari sebelum hari ini, saya pribadi sudah mengunjungi Defend ID PT Pindad. Sudah mencoba produksi mobil Maung juga, sudah coba nyetir juga, sudah coba ketangguhannya juga," puji Deddy.

 Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto meminta para menteri hingga pejabat eselon I menggunakan mobil Maung MV3 buatan PT Pindad sebagai mobil dinas.

 Maung MV3 diklaim memiliki beberapa keunggulan utama. Di antaranya ketangguhan mobilitas tinggi di berbagai medan, termasuk kondisi extreme off road.

 Kendaraan tersebut juga dapat dipersenjatai dengan senapan mesin kaliber 7,62 mm. Fungsinya untuk mendukung operasi tempur.

 Selain itu, Maung juga memiliki desain modular yang memungkinkan konfigurasi lebih fleksibel sesuai kebutuhan operasional militer maupun nonmiliter. Sedangkan mesinnya menggunakan turbo diesel 2.200 CC. Dengan spesifikasi yang ada, Maung mampu melaju pada kecepatan aman 100 km per jam dan memiliki jarak tempuh hingga 500 km.

Share:

0 comments:

Post a Comment

DPRD Kota Serang Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

DPRD Kota Serang Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

RAMADHAN YA RAMADHAN

RAMADHAN YA RAMADHAN

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

DPRD KOTA CILEGON HARI SANTRI 2024

DPRD KOTA CILEGON HARI SANTRI 2024

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

RSUD Banten Mengucapkan atas Dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur Banten

RSUD Banten Mengucapkan atas Dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur Banten

SELAMAT DAN SUKSES WALIKOTA SERANG TERPILIH

SELAMAT DAN SUKSES WALIKOTA SERANG TERPILIH

SELAMAT GUBERNUR BANTEN

SELAMAT GUBERNUR BANTEN

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support