Friday, 24 October 2025

Bea Cukai Digeledah, Purbaya Dukung Langkah Kejagung

 

 

JAKARTA  KONTAK BANTEN – Kejaksaan Agung (Kejagung) menggeledah Kantor Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai untuk mendalami dugaan korupsi ekspor Palm Oil Mill Effluent (POME) atau limbah cair kelapa sawit periode 2022. Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan dukungan penuh terhadap langkah Kejagung dan memastikan pihaknya siap membantu proses hukum tersebut.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Anang Supriatna, mengatakan penggeledahan dilakukan pada Rabu (21/10/2025).

“Langkah ini dilakukan dalam rangka mencari informasi dan data yang relevan dengan penyidikan,” ujar Anang di Jakarta, Jumat (24/10/2025).

 

Selain Kantor Bea dan Cukai, tim penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) juga menggeledah beberapa lokasi lain yang diduga terkait dengan perkara tersebut. Namun, Anang belum merinci tempat maupun pihak yang diperiksa.

“Karena masih tahap penyidikan, kami belum bisa membuka terlalu banyak. Penggeledahan ini dilakukan untuk menemukan alat bukti yang dibutuhkan dalam proses penegakan hukum,” jelasnya.

 Dari penggeledahan tersebut, penyidik menyita sejumlah dokumen dan barang bukti elektronik. “Ya, pokoknya dokumen, bisa berupa surat maupun alat elektronik,” ungkap Anang.

 Ia menambahkan, hingga saat ini penyidik masih memeriksa sejumlah saksi dan belum ada penetapan tersangka. “Ini masih proses penyidikan,” tegasnya.

 Kasus ini diduga terkait penyalahgunaan mekanisme perizinan dan pelaporan ekspor POME. Limbah cair tersebut diketahui dapat diolah menjadi pupuk, bahan bakar, hingga energi terbarukan bernilai ekonomi tinggi.

 Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan, penggeledahan yang dilakukan Kejagung merupakan bagian dari kewenangan lembaga penegak hukum.

“Ya biar saja, itu kan orang lain yang periksa. Biar saja proses berjalan,” ujar Purbaya di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (24/10/2025).

 Ia mengakui kasus tersebut kompleks karena menyangkut aspek teknis dan ilmiah. “Itu pasti akan debatable, bukti ilmiahnya seperti apa. Saya nggak tahu, biar saja proses berjalan,” tambahnya.

 Purbaya memastikan, dirinya tidak akan melindungi pegawai Kemenkeu yang terbukti bersalah. Ia juga mengingatkan bahwa Kemenkeu telah memiliki kerja sama dengan Kejagung untuk mendukung penanganan kasus hukum.

 Sementara itu, Dirjen Bea dan Cukai Djaka Budhi Utama membenarkan adanya kedatangan penyidik Kejagung ke kantornya. Namun, ia menilai kegiatan itu bukan penggeledahan.

“Intinya cuma nyari data, ngumpulin informasi dalam rangka penyelidikan,” ujarnya di Kantor Kemenkeu, Jakarta.

 Djaka juga mengonfirmasi bahwa pihaknya telah menerima Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) dari Kejagung terkait dugaan korupsi ekspor limbah pengolahan Crude Palm Oil (CPO) tahun 2022, termasuk pemberitahuan mengenai rencana kedatangan penyidik ke Kantor Bea dan Cukai.

Share:

0 comments:

Post a Comment

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI BANTEN

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

Energi Untuk Masa Depan Bangsa

CREW KORAN KONTAK BANTEN

CREW KORAN KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

KEMENTRIAN DALAM NEGERI RI

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

DPRD KAB TANGERANG HUT TANGERANG

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Aku Tahu Apa Yang Kau Suka ?

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

BERGERAK DAN BERGERAK

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support