Saturday, 28 October 2023

Semua Capres-Cawapres Lulus Kesehatan Semoga KPU Jadi Wasit Kompetisi Yang Sehat

 

Ketua KPU Hasyim Asy'ari (tengah) saat konferensi pers di RSPAD Gatot Subroto. Foto : Ist

JAKARTA (KONTAK BANTEN)  - Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi mengumumkan hasil tes kesehatan ketiga bakal pasangan Capres-Cawapres 2024. Hasilnya, semua bakal Capres-Cawapres dinyatakan lulus. Selanjutnya, KPU akan menetapkan ketiganya sebagai pasangan Capres-Cawapres 2024. Semoga setelah proses Pilpres 2024 berjalan, KPU jadi wasit kompetisi yang sehat.  

Jumat (27/10/2024) siang, KPU resmi menerima hasil uji kesehatan ketiga bakal Capres-Cawapres. Penyerahan hasil uji kesehatan diserahkan langsung Kepala RSPAD Letjen Albertus Budi Sulistya kepada Ketua KPU Hasyim Asy'ari di Kantor KPU, Menteng, Jakarta.

RSPAD merupakan rumah sakit yang ditunjuk KPU untuk menjalani uji kesehatan bagi ketiga bakal Capres-Cawapres. Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menjadi yang pertama menjalani tes kesehatan pada Sabtu (21/10). 

Esoknya, Minggu (22/10/2023), giliran pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang menjalani uji kesehatan. Sementara Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming menjalani uji kesehatan terakhir pada Kamis (26/10/2023) lalu. 

Berkas hasil tes kesehatan yang pertama diterima KPU berdasarkan urutan uji kesehatan yang dilakukan bakal Capres-Cawapres. Berkas pertama untuk hasil uji kesehatan Anies-Imin. Lalu, diikuti hasil tes kesehatan Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran.

Apa hasilnya? Menurut Hasyim Asy'ari, kesehatan tiga Capres-Cawapres menunjukkan mereka semua mampu menjalani tugas sebagai kontestan di Pilpres 2024. Diawali dari rangkuman kesehatan Capres-Cawapres pertama yang diterima KPU. 

“Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar itu menurut hasil pemeriksaan disimpulkan bahwa hasil pemeriksaannya mampu menjalankan tugas sebagai Capres-Cawapres," kata Hasyim. 

Begitu juga dengan pasangan Capres-Cawapres kedua yang mendaftar ke KPU. "Pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, tim dokter RSPAD juga menyimpulkan keduanya mampu menjalankan tugas sebagai Capres-Cawapres, serta bebas dari penyalahgunaan narkoba," ucap dia. 

Demikian pula, hasil tes kesehatan untuk Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Pasangan berbeda usia ini dinyatakan mampu menjalankan tugas sebagai Capres-Cawapres, serta bebas dari penyalahgunaan narkoba.

Dengan demikian, ketiga pasangan itu dianggap sudah memenuhi persyaratan sebagai Capres-Cawapres 2024. Selanjutnya, KPU akan melakukan verifikasi berkas dokumen pendaftaran. Bila dinyatakan lulus, maka KPU akan menetapkan ketiganya sebagai pasangan Capres-Cawapres 2024 dan melakukan pengundian nomor urut. 

Apa tanggapan dari Capres-Cawapres? Mengetahui dinyatakan lulus kesehatan, Anies mengaku lega. "Alhamdulillah, bersyukur terimakasih sudah diumumkan, dan mudah-mudahan semuanya lancar," sebut Anies usai menghadiri deklarasi dukungan Relawan Berani di Bogor, Jawa Barat, Jumat (27/10).

Kendati demikian, Anies mengatakan dirinya belum mengetahui hasil tes kesehatan yang diberikan RSPAD kepada KPU. "Semuanya dinyatakan lulus ya? Saya belum tau malah, belum denger berita," aku mantan Gubernur DKI Jakarta itu. 

Kegembiraan juga disampaikan Cawapres Anies, Muhaimin Iskandar. Pria yang disapa Cak Imin ini mengaku gembira meskipun belum mengetahui hasil tes kesehatan dirinya di RSPAD. "Oh sudah (keluar hasil tes kesehatan)? Semua lolos?" tanya Cawapres yang akrab disapa Cak Imin itu.

Ketika dikasih tahu bahwa semua paslon lolos, Ketua Umum PKB itu mengucapkan syukur. Dirinya mengatakan cemas bila dinyatakan tidak lolos. "Alhamdulillah semua lolos, saya deg-degan kalau nggak lolos," cetus dia. 

Sementara itu, Direktur Eksekutif Trias Politika Strategis Agung Baskoro mengingatkan agar penyelenggara Pemilu tidak masuk angin seperti Mahkamah Konstitusi (MK), yang mengubah batas usia Capres-Cawapres. 

"KPU dan Bawaslu harus bisa menunjukkan profesionalitasnya di tengah kekhawatiran publik pasca putusan MK, bahwa ada resiko mengemuka intervensi eksternal untuk mempengaruhi jalannya Pilpres," pesan Agung kepada Rakyat Merdeka (Tangsel Pos Group), Jumat (27/10/2023).

Sedangkan Kepala RSPAD Letjen Albertus Budi Sulistya mengklarifikasi informasi yang menyebutkan Prabowo pernah terkena serangan penyakit stroke sebanyak dua kali. Albertus Budi bilang lebih percaya dengan tim dokter yang memeriksa ketiga paslon. 

"Saya lebih percaya kepada tim pemeriksa daripada informasi yang tidak berdasar," tegas Albertus Budi. 

Menurut Budi, tim pemeriksa Capres-Cawapres telah menjalankan tugasnya melakukan pemeriksaan kesehatan dengan sangat baik. "Saya lebih percaya pada hasil pemeriksaan tim dokter kami, tim yang kami bentuk, dan jangan sampai termakan oleh hoaks," terang dia.

Share:

0 comments:

Post a Comment

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

BERBUAT BAIKLAH SESUNGUHNYA UNTUK DIRI KITA

SEGENAP CREW WWW.KONTAKBANTEN.CO.ID IDUL FITRI

SEGENAP CREW WWW.KONTAKBANTEN.CO.ID IDUL FITRI

DINAS PENDIKAN BANTEN SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL

DINAS PENDIKAN BANTEN SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL

MOHON MAAF LAHIR BATIN IDUL FITRI 1446 H

MOHON MAAF LAHIR BATIN IDUL FITRI 1446 H

Silakan Klik Kerja sama Publikasi

MOTO KAMI


Cermat Cerdas Tepat Dalam Informasi Menjadi Media Inpendent Berita Tanpa Intervensi

Unsur Pimpinan DPR RI 2024 2029

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 2025

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

PT KONTAK MEDIA PERSADA GROUP KLIK

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA

IDUL FITRI 1446 H

IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1446 H

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

BUMN PEDULI BANGSA

BUMN PEDULI BANGSA

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

IBU KOTA NUSANTARA

IBU KOTA NUSANTARA

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

BANGSA HEBAT PERS KUAT HPN 2025

INFO CPNS DAN PPPK 2025 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

PERKIM BANTEN SELAMAT GUBERNUR BANTEN 2025

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

HPN 2025 RESOLUSI TAHUN 2025 PERS LEBIH BAIK

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

HARI PERS NASIONAL 2025 AKU BANGGA JADI INSAN PERS

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support