Monday 22 August 2022

Pentingnya Kolaborasi dan 5 Langkah Kolaborasi yang Efektif

 


Dalam dunia kerja, kamu tidak mungkin mengerjakan segala sesuatunya sendiri. Misalnya saja jika ingin melakukan pembuatan sebuah produk berupa aplikasi, kamu pasti akan melibatkan berbagai tim seperti Product, Design, Engineer, Business, dan Marketing. Dari berbagai tim ini, kamu akan mendapatkan insight yang kaya dan tentunya pekerjaan akan selesai lebih cepat.
Lalu, bagaimana cara menciptakan kolaborasi kerja yang efektif dan sukses? Kamu bisa simak tipsnya berikut ini.

Apa itu kolaborasi?
kolaborasi adalah bekerja sama dengan satu orang atau lebih untuk menyelesaikan proyek atau tugas atau mengembangkan ide atau proses tertentu. Di tempat kerja, kolaborasi terjadi ketika dua orang atau lebih bekerja sama menuju tujuan bersama yang menguntungkan tim atau perusahaan. Kolaborasi di tempat kerja membutuhkan keterampilan interpersonal, keterampilan komunikasi, berbagi pengetahuan dan strategi, dan dapat terjadi di kantor secara luring maupun di antara anggota tim virtual.
Manfaat kolaborasi

Bekerja sama sebagai tim tidak hanya mendorong produktivitas yang lebih besar, tetapi juga membina hubungan yang sehat antara karyawan. Manfaat lainnya dari kolaborasi adalah sebagai berikut

1. Membantu memecahkan masalah

Kolaborasi memungkinkan hasil yang lebih maksimal karena melibatkan berbagai profesional dengan keterampilan dan pengetahuan yang beragam. Hal ini membuatmu dapat melihat dari berbagai perspektif. Ketika kamu dapat memanfaatkan keahlian banyak orang, kemungkinan besar kamu juga akan menyelesaikan masalah lebih cepat dan mendorong hasil yang lebih baik dalam jangka panjang.

2. Mengetahui dan menganalisis potensi diri

Bekerja secara kolaboratif dapat membantumu lebih sadar akan kekuatan dan juga kelemahan yang dimiliki. Kolaborasi akan membantu meningkatkan keterampilan terbaikmu dan mengidentifikasi bagian mana yang memerlukan bantuan dari orang-orang dengan keahlian berbeda. Hasilnya, kamu dan rekan tim dapat bekerja sama lebih baik untuk mengisi kesenjangan kompetensi.

3. Saling berbagi ilmu

Kamu dapat belajar banyak hal dari anggota tim lain setiap kali berkumpul untuk berkolaborasi. Sebuah perusahaan yang menghargai kolaborasi akan dengan terbuka mendorong karyawannya untuk saling berbagi ilmu. Karyawan merasa aman mengetahui tempat kerja menghargai peluang untuk tumbuh dan berkembang, dan kamu juga akan merasa termotivasi untuk memperluas keahlianmu di luar tugas pekerjaan saat ini.

4. Meningkatkan efisiensi pekerjaan

Lebih mudah bekerja sama untuk menyelesaikan proyek dan memenuhi tenggat waktu ketika mendapat dukungan dari tim kamu. Beberapa orang yang bekerja bersama dapat membagi tugas dengan cara memanfaatkan kekuatan terbesar masing-masing individu. Alih-alih berjuang menyelesaikan tugas-tugas yang tidak nyaman dilakukan, kamu dapat memfokuskan energimu di bidang yang kamu kuasai dan mendapatkan umpan balik langsung dari anggota tim lainnya.

Pentingnya kolaborasi dalam dunia kerja

Kolaborasi sendiri berarti bekerjasama dengan berbagai pihak untuk mencapai tujuan yang sama. Jika kamu perhatikan, kolaborasi juga sering kali menjadi salah satu skill yang perusahaan cari saat merekrut seorang pegawai. Mengapa? Pertama, kolaborasi dapat membuat karyawan saling membagi kemampuan yang mereka miliki dan memupuk relasi antar karyawan yang erat. Bahkan, jika kolaborasi berlangsung dengan baik, kolaborasi dapat meningkatkan tingkat engagement antar karyawan sehingga menjadi semakin loyal terhadap tim.

Selain itu, kolaborasi juga akan sangat menguntungkan bagi perusahaan. Pasalnya, jika kolaborasi berlangsung efektif, maka biaya yang dikeluarkan perusahaan juga semakin efektif, menciptakan produk perusahaan yang kompetitif dan kreatif. Selain itu, juga dapat menurunkan angka karyawan yang resign.

3 Skills yang dibutuhkan untuk berkolaborasi

Untuk membentuk kolaborasi kerja yang efektif, kamu membutuhkan kemampuan komunikasi, menghargai perbedaan dan kecerdasan emosional.

1. Kemampuan komunikasi

Saat berkolaborasi, kamu tidak boleh malu untuk mengungkapkan pendapatmu. Begitu juga sebaliknya, kamu juga harus mendengarkan pendapat orang lain dan menghargainya. Jika dilihat lebih detail, berikut kemampuan komunikasi yang perlu kamu miliki.

  • Kemampuan mendengar. Bukan hanya mendengar, namun juga memahami apa yang mereka katakan.
  • Komunikasi verbal
  • Komunikasi tertulis
  • Kemampuan non-verbal. Kemampuan ini meliputi memahami bahasa tubuh, nada bicara.

2. Menghargai perbedaan

Saat berkolaborasi dalam dunia kerja, kamu pasti akan mengalami bekerjasama dengan orang-orang dari berbagai latar belakang. Dengan berkolaborasi dengan sesama orang Indonesia saja, kamu akan menemui berbagai suku, agama, dan ras yang tentunya memiliki kebiasaan yang berbeda. Apalagi, jika kamu harus bekerja dengan tim yang berasal dari luar negeri. Mungkin saja, etos kerja mereka bahkan berbeda. Itu sebabnya, kemampuan mempelajari dan menghargai perbedaan sangat penting untuk dimiliki. Berbagai kemampuan menghargai perbedaan meliputi:

  • Komunikasi terbuka
  • Fasilitasi diskusi grup
  • Peka terhadap etnis dan pandangan keagamaan
  • Membangun pemufakatan
  • Dapat mengumpulkan berbagai perspektif dari tim

3. Kecerdasan emosional

 Kecerdasab Emosional menjadi salah satu skills yang banyak dicari dan diperbincangkan saat ini. Kecerdasan emosional merupakan kemampuan untuk mengidentifikasi emosi dari dirimu sendiri dan juga memahami emosi yang ada pada orang lain. 
Saat berkolaborasi, kecerdasan emosional sangat penting. Karena, kamu dapat memahami dan tahu apa yang harus diperbuat jika keadaan salah seorang di tim kamu sedang tidak baik. Begitu juga jika kondisimu sedang tidak baik, kamu tahu apa yang harus kamu lakukan. Berikut beberapa kemampuan yang termasuk kecerdasan emosional:

  • Empati
  • Tidak mudah tersinggung
  • Memiliki energi yang positif
  • Sensitif terhadap perubahan mood di tim
  • Dapat memberikan motivasi jika ada yang membutuhkan

Jenis-jenis kolaborasi

Secara umum, kolaborasi terbagi menjadi dua jenis yaitu kolaborasi terbuka dan kolaborasi tertutup. Agar kamu lebih memahami perbedaannya, kamu dapat mempelajari tabel berikut:

Selain kolaborasi terbuka dan tertutup, kamu juga bisa mencoba berbagai tipe kolaborasi seperti:

  • Kolaborasi lintas budaya: bekerjasama dengan pihak dari negara atau budaya yang berbeda. Kolaborasi ini bisa bermanfaat jika kamu ingin menyasar target market unik dan belum mengetahui pendekatan yang cocok.
  • Kolaborasi lintas fungsi: berkolaborasi dengan berbagai fungsi di kantor misalnya untuk sebuah proyek. Kamu dapat bergabung dengan tim finance, IT, customer service, dan lain-lain.
  • Kolaborasi virtual: seperti namanya, berkolaborasi secara virtual melalui Zoom, Google Drive, atau Skype.
Open collaboration Closed collaboration
Mengundang banyak pihak luar untuk memberikan ide Hanya mengundang pihak internal dan cenderung terbatas
Cocok untuk pekerjaan yang besar dan menantang Menargetkan orang-orang dengan kemampuan khusus untuk bergabung
Terdiri dari tim yang besar Tim cenderung lebih kecil
Mendapatkan insight yang luas Insight terbatas dan hanya fokus pada tema yang spesifik

 

5 Langkah kolaborasi kerja yang efektif dan sukses

Tentu, kamu sudah memahami pentingnya kolaborasi dalam tim dan apa saja kemampuan yang perlu dimiliki. Nah, supaya kolaborasi kerjamu berjalan dengan lancar, kamu bisa menerapkan langkah-langkah berikut ini.

1. Menetapkan tujuan

Seperti yang sudah kamu pahami, kolaborasi adalah bekerjasama untuk mencapai tujuan yang sama. Jadi, sebelum memutuskan untuk berkolaborasi, pastikan kamu sudah menetapkan tujuan dan tim yang terlibat juga memahami tujuan tersebut.

2. Memilih antara kolaborasi terbuka atau tertutup

Setelah mengetahui perbedaan kolaborasi terbuka dan tertutup, kamu kemudian dapat memilih mana yang dibutuhkan saat ini. Jika kamu menginginkan banyak ide-ide baru, kolaborasi terbuka merupakan pilihan yang tepat. Kamu bahkan bisa melibatkan seluruh pegawai perusahaan misalnya ketika ingin mengumpulkan ide untuk desain produk terbaru dan membutuhkan ide yang out of the box namun tetap relevan. Sebaliknya, jika kamu hanya memiliki isu spesifik yang perlu diselesaikan seperti menangani masalah penurunan angka kunjungan website. Kamu mungkin hanya perlu melibatkan pihak-pihak yang sudah paham untuk memberikan solusinya.

3. Libatkan orang yang tepat

Tahap kolaborasi ini sangat penting jika kamu memilih kolaborasi tertutup. Kamu harus memilih orang-orang dengan kemampuan spesifik dapat membantumu mencapai tujuan tersebut. Selain itu, kamu juga bisa membagi peran dalam tim kolaborasi. Siapa yang akan bertindak sebagai pemimpin, pengumpul data dan lain-lain. Pastikan setiap orang mendapatkan kesempatan yang adil, ya!

4. Meyakinkan orang untuk terlibat

Kamu mungkin akan menjumpai situasi saat seseorang enggan untuk ikut berkolaborasi dengan tim yang akan kamu buat. Mereka bisa saja ragu apakah kolaborasi ini bisa bermanfaat untuk mereka atau jangan-jangan hanya menambah beban pekerjaan saja.
Nah, kamu perlu meyakinkan mereka untuk ikut dalam kolaborasi dengan memberikan benefit apa saja yang akan didapatkan. Misalnya, kesempatan untuk menjalin koneksi dengan pihak internasional, jenjang karier yang lebih cepat, mempelajari skills baru secara gratis, dan lain-lain.

5. Mengedepankan sikap kolaboratif

Saat memutuskan berkolaborasi, kamu harus siap untuk bersifat kolaboratif sesuai dengan kemampuan kolaborasi yang telah disebutkan di atas. Kamu perlu memiliki kemampuan berbicara dan mendengar, menghargai perbedaan dan peka terhadap situasi.

Cara meningkatkan kemampuan kolaborasi


Jika kamu masih merasa kesulitan untuk berkolaborasi dengan rekan kerja, coba praktikkan beberapa tips di bawah ini yang dikutip dari 

1. Tetapkan tujuan dan sasaran yang jelas

Saat kamu memimpin sebuah proyek, penting bagi kamu untuk memulai dengan menetapkan tujuan yang jelas serta terukur. Setiap orang harus memahami tujuan dan visi di balik proyek tersebut. Dengan mengidentifikasi tujuan terlebih dahulu, kamu dapat meyakinkan setiap orang bahwa mereka telah berkomitmen untuk mencapai tujuan yang sama.

2. Komunikasikan keinginan atau harapanmu

Saat bekerja sama dengan orang lain, selalu pastikan untuk menyampaikan intensi atau harapanmu sebelum menangani suatu tugas. Beri tahu rekan tim apa yang kamu lakukan dan tetapkan harapan yang realistis sesuai dengan timeline yang telah dibuat. Kemudian, pastikan untuk menepati janjimu. Jika sesuatu yang tidak terduga terjadi dan kamu tidak dapat memberikan hasil seperti yang diharapkan, komunikasikan juga perubahan ini.

3. Dengarkan orang lain dan belajar berkompromi

Saat berkolaborasi dengan orang lain, penting bagi kamu untuk mendengarkan dengan cermat ide, umpan balik, dan saran setiap anggota tim—dan bersikap penuh perhatian dan hormat saat merespons mereka. Meskipun kamu mungkin memiliki ide sendiri tentang arah proyek atau bagaimana tim harus melakukan setiap tugas, penting bagi kamu untuk mempertimbangkan pendapat rekan kerja. Seringkali, cara terbaik untuk mendekati perspektif yang berbeda adalah dengan mencapai kompromi.

Ada kalanya pekerjaan tidak dapat kamu selesaikan sendiri, itulah mengapa kolaborasi dibutuhkan. Jadi, jangan ragu untuk berkolaborasi di dalam dunia kerja dengan menerapkan langkah-langkah di atas, ya!

 

 

 
 
Share:

0 comments:

Post a Comment

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

UCAPAN IDUL FITRI 1445 H

DPRD BENGKULU

DPRD BENGKULU

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

Sekretariat DPRD Kota Cilegon

PERKIM KOTA CILEGON

PERKIM KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

SEKRETARIAT DPRD KOTA CILEGON

Sekretariat DPRD Tangerang

Sekretariat DPRD Tangerang

DPRD KOTA SERANG

DPRD KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

DINAS PEMDIDIKAN KOTA SERANG

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

segenap Crew Mohon Maaf Lahir Dan Batin

BAPENDA PROVINSI BANTEN

BAPENDA PROVINSI BANTEN

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

DPRD SIDOARJO IDUL FITRI 1445 H

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Dinas Pendidikan Kota Serang ISRA MIRAJ 1445 h

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Jadilah Perbedaan Menjadi Kekuatan

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

Hidup Untuk Saling Melindungi Bukan Saling Melukai

PERTAMINA 2024

PERTAMINA 2024

Penawaran Kerja Sama

TV KONTAK BANTEN

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

KEMENTRIAN SEKRETARIS NEGARA

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

Hari Amal Bhakti ke 78 Bakti Untuk Negeri

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI

FORUM UNIVERSITAS TRISAKTI
Media yang kuat butuh rakyat yang terlibat, mengelola kebebasan dengan bertanggung jawab._ Najwa Shihab

SILAKAN PASANG IKLAN KLIK

SELAMAT HUT KORPRI 2023

SELAMAT HUT KORPRI 2023

KONTAK MEDIA GROUP

KONTAK MEDIA GROUP

BACA BERITA BIKIN PAS DI HATI YA DI SINI !!

BAPENDA PROVINSI BANTEN HARI PERS 2024

PEMERINTAH BANYUWANGI

PEMERINTAH BANYUWANGI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

TALK SHOW MENCARI PEMIMPIN SEJATI

INFO CPNS DAN PPPK 2023 KLIK

PESAN MAKANAN ENGAK RIBET

MOTO KAMI


BERBUAT BAIK TERHADAP SESAMA SESUNGGUHNYA UNTUK KEBAIKAN DIRI KITA

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

HARI KETERBUKAAN INFORMASI 2023

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

KEMENTRIAN HUKUM DAN HAM

RESOLUSI TAHUN 2024

RESOLUSI TAHUN 2024

INFO DEWAN PERWAKILAN RAKYAT (DPR) RI

KEMENTRIAN BUMN

KEMENTRIAN BUMN

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

SELAMAT HARI ADIYAKSA KE 62

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

Jadikan Kritik Masyarakat Sebagai INTROPEKSI

ENERGI KOLOBORASI

ENERGI KOLOBORASI

Bergerak TAK TERBATAS

Bergerak TAK TERBATAS

PEMERINTAH SUBANG JABAR

PEMERINTAH SUBANG JABAR

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

KELUARGA BESAR KEJAKSAAN RI

SENYUM ADALAH IBADAH

SENYUM ADALAH IBADAH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

PEMERINTAH BIRIEUN ACEH

SELAMAT DAN SUKSES

SELAMAT DAN SUKSES

Bergerak Tumbuh Bersama

Bergerak Tumbuh Bersama

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

Berbuat Baiklah Karena Senyum Pun Ibadah

SELALU BERBUAT UNTUK BANGSA

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

AWAS BAHAYA LATEN KORUPSI

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Kata Motifasi Koran Kontak Banten

Mau Kirim Tulisan Artikel Klik aja

MOTO KAMI


Sekecil APAPUN Yang Anda Perbuat Akan Menjadikan Cermin Kami untuk Maju

BARCODE INFO KERJA KLIK

Silakan Pesan Buku Catatan Kehidupan Ali

Berita Populer

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TIMUR

PEMERINTAH JAWA TENGAH

PEMERINTAH JAWA TENGAH

INFO KPK

INFO KEJAKSAAN RI

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

Bergerak Kita Bangkit untuk Indonesia

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

BERIKAN SENYUM UNTUK MU INDONESIA

HUT RI KE 78 2023

HUT RI KE 78 2023

BANGKIT LEBIH KUAT

BANGKIT LEBIH KUAT

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

AYO SELAMATKAN BUMI KITA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

PRAJA MUDA JIWA MUDA

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

Hati Nurani Tidak Ada Dalam Buku Tapi Ada di Hati

PEMERINTAH TANGERANG

PEMERINTAH TANGERANG

SELAMAT HUT BAWASLU REPUBLIK INDONESIA

BERGERAK DAN BERGERAK

Portal Kementrian Kemlu Indonesia

Seputar Parlemen

INFO KPK JAKARTA

INFO ICW NASIONAL KLIK

Salam Damai Untuk Indonesia

Layanan Kota Tangerang Selatan BPHTB

Kementrian

Susunan Redaksi

Kementrian PU

Support