INGGRIS- Manchester United tumbang 1-2 di kandang
Wolverhampton Wanderers, Molineux Stadium dalam lanjutan Liga Inggris,
Rabu (3/4/2019) dinihari WIB.
Kekalahan MU tidak lepas karena Ashley Young diusir wasit dari
lapangan pada menit ke-57 sehingga Setan Merah harus bermain 10 orang.
Manchester United lebih dahulu unggul pada menit ke-13 lewat gol
McTominay lalu dibalas Wolves lewat gol Diogo Jota menit ke-25 dan
akhirnya MU kalah karena gol bunuh diri yang dilakukan Chris Smalling
pada menit ke-77.
Dengan hasil ini MU tertahan di peringkat kelima. Sebab dari 31 kali
laga baru mengemas 61 poin sama dengan Tottenhan Hotspur di peringkat
keempat. Sedangkan Wolverhampton Wanderers nai ke peringkat tujuh
memiliki 44 poin.
Manchester United yang berusaha tidak kalah untuk kedua kali di kandang Wolves unggul terlebih dahulu pada menit ke-13.
McTominay menjebol gawang Wolves usai menerima operan dari Fred,
gelandang asal Skotlandia itu melepaskan tembakan kencang dari luar
kotak penalti. Bola meluncur deras ke pojok kiri gawang, tanpa bisa
dimentahkan Rui Patricio.
Gol itu tentu membuat MU semakin bergairah dan terus menekan pertahanan tuan rumah. Hanya saja keasyikan menyerang jutru gawang David dea Gea bobol menit ke-25.
Gol itu tentu membuat MU semakin bergairah dan terus menekan pertahanan tuan rumah. Hanya saja keasyikan menyerang jutru gawang David dea Gea bobol menit ke-25.
Lewat serangan balik Jota menyamakan kedudukan! Gelandang asal
Portugal itu lepas dari jebakan off side dan sukses menaklukkan De Gea
melalui sepakan terukurnya.
Berhasil mencetak gol membuat Wolves kian berani menekan pertahanan
MU. Menit ke-43 harusnya Wolves bisa menambah keunggulan sayang sepakan
bebas Moutinho berhasil dihalau pertahanan United, namun tak lama lama
berselang Neves meraih peluang untuk mengancam gawang De Gea. Dan
tembakan voli sang gelandang tak mengarah ke sasaran. Babak pertama pun
berakhir dengan kedudukan 1-1.
Memasuki babak kedua MU berusaha keluar sari tekanan tuan rumah.
Namun justru petaka datang pada menit ke-57 ketika Young mencoba merebut
bola dari penguasaan Jota. Tekel kapten United itu malah menghantam
tulang kering sang lawan. Wasit pun tak ragu memberikan kartu kuning
kedua untuk Young. Setan Merah harus bermain dengan sepuluh pemain.
Unggul jumlah pemain dimanfaatkan Wolves untuk mencari gol dan mereka terus menekan pertahanan Setan Merah.
Dan akhirnnya menit ke-77 Wolves membalikkan keadaan. Gol berawal
dari umpan silang Moutinho meluncur ke kotak penalti United dan
menghasilkan kemelut. Jimenez sempat melepaskan sundulan, Smalling coba
menghalau bola namun malah meluncur ke gawang De Gea. United apes.
Gol itu membuat MU tampak panik. Pada menit ke-89′ Smalling nyaris
melakukan bunuh diri untuk kali kedua. Bek asal Inggris itu coba
menghalau umpan tarik Cavaleiro, namun bola malah meluncur ke gawang
sendiri. United beruntung, De Gea masih bisa melakukan penyelamatan.
Hingga wasit meniup pluit panjang tidak ada lagi gol tercipta dan
Wolves unggul 2-1. Ini tentu jadi hadiah paling menyakitkan bagi
Solkjaer yang sudah resmi diangkat jadi pelatih MU. (
0 comments:
Post a Comment