CILEGON– Juru bicara Gugus Tugas
Percepatan penanganan Corona virus disease atau Covid-19 di Kota Cilegon
Aziz Setia Ade menyebut, hingga kini tidak ada warga Kota Cilegon yang
dinyatakan positif Covid-19. Status itu berdasarkan hasil rapid tes atau
tes kilat terhadap 385 warga di Kota Cilegon.
“Untuk
perkembangan rapid tes per hari Sabtu tanggal 18 April 2020, total yang
sudah rapid tes sebanyak 385 orang, dan diantaranya negatif Corona virus
disease atau Covid-19,” kata Aziz kepada wartawan, Senin (20/4/2020).
Ia
juga mengungkapkan, rapid tes dilakukan terhadap sejumlah kelompok
prioritas, yakni Pasien dalam Pengawasan (PDP), Orang dalam Pemantauan
(ODP), dan tenaga kesehatan yang berada di sejumlah rumah sakit.
Sementara itu, dari update data situasi Covid-19 di Kota Cilegon,
Dinas Kesehatan Kota Cilegon melalui akun Instagram @dinkes_cilegon pada
pukul 16.00 WIB, Senin (20/4/2020) menyebutkan, jumlah kasus PDP
Covid-19 sebanyak 14 orang, 4 orang diantaranya dinyatakan sembuh, 8
orang meninggal dan 2 orang lainnya masih dalam perawatan.
“Jadi, jumlah kasus PDP Covid-19 di Kota Cilegon per Hari Senin 20 April 2020 menjadi 2 orang,” jelasnya.
Selain
data kasus PDP sebanyak 2 orang, juga tertera jumlah ODP yang
dinyatakan sembuh sebanyak 365 dari 426 orang. Sehingga data update di
Kota Cilegon pada Hari Senin 20 April 2020, jumlah ODP Covid-19 sebanyak
61 orang.
0 comments:
Post a Comment